Tentang Kami

Tentang

LPK - TAKAMORI PEMALANG

LPK-Takamori Pemalang adalah lembaga pelatihan resmi yang fokus pada pelatihan bahasa Jepang dan Pelatihan Kerja guna mempersiapkan tenaga kerja yang handal dan berkualitas khususnya ke Jepang. Kami berkomitmen untuk mencetak tenaga kerja yang handal, berkualitas dan siap kerja.

VISI

“Membangun generasi yang cerdas, kreatif, dan berkarakter, melalui pelatihan yang berkualitas, unggul dan berdaya saing global, dengan menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia, berpengetahuan luas, dan berkompetensi tinggi.”

VISI

  • Menyediakan pelatihan yang berkualitas dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.
  • Mengembangkan kurikulum yang inovatif dan berorientasi pada kebutuhan industri.
  • Meningkatkan kompetensi dan keterampilan siswa melalui program pelatihan yang efektif.
  • Membangun kemitraan dengan penyalur program magang/kerja ke Jepang untuk meningkatkan kuantitas keberangkatan.
  • Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pelatihan dan pengembangan instruktur/staf.
  • Meningkatkan kualitas fasilitas pelatihan untuk mendukung proses belajar mengajar.

Fasilitas Pelatihan

  • Ruang kelas nyaman dan lengkap.
  • Pengajar berpengalaman dan profesional.
  • Asrama untuk peserta luar kota.
  • Lingkungan belajar yang mendukung dan kondusif.

Kerja Sama Eksklusif dengan Jepang

Kami bekerja sama langsung dengan perusahaan & LPK di Jepang.

  • Program: Tokutei Ginou (SSW), Magang (Technical Intern), dsb.
  • Legal & terpercaya dengan dukungan lembaga resmi Jepang.